Ormas Squad Nusantara DPC Pati Memperingati Bulan Rajab 1447 H, Bagikan Ratusan Porsi Makan Siang di Kawasan Simpang Lima Pati

PATI, JejakLensa.com – Ormas Squad Nusantara DPC Pati memperingati bulan Rajab dengan membagikan ratusan porsi makan siang gratis di kawasan Alun-alun Simpang Lima Pati, Jumat 26 Desember 2025.

Dipimpin langsung oleh Ketua Squad Nusantara DPC Pati Donny Eko, tampak ratusan jamaah sholat Jumat di Masjid Agung Pati dan para pengguna jalan turut mendapat berkah dari agenda Jumat Berkah kali ini.

Bacaan Lainnya

Total ada 500 porsi makan siang, terdiri dari berbagai jenis makanan bekerjasama dengan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang ada di sekitaran Alun-alun.

“Jadi hari ini kami Squad Nusantara DPC Pati memperingati hari Jumat di bulan Rajab sekaligus akhir tahun 2025 dan menyambut tahun baru 2026. Di sebelah barat Alun-alun Simpang Lima, kami bekerjasama dengan PKL membagikan ratusan porsi makan siang gratis. Ada soto kemiri 200 porsi yang dinikmati di lokasi, serta ada 150 pempek dan 150 kue leker yang dibawa pulang oleh jamaah sholat Jumat dan pengguna jalan yang melintas,” ungkap Ketua DPC Squad Nusantara Pati.

Pihaknya berharap dengan adanya pembagian ratusan porsi makan siang gratis ini bisa membantu ataupun menghemat kantong masyarakat Pati. Serta semakin memperkuat keanggotaan Ormas Squad Nusantara DPC Pati agar ke depan lebih solid menyongsong tahun baru 2026.

“Harapannya kepada penerima manfaat, bisa mendapatkan makan siang gratis. Serta untuk seluruh anggota Squad Nusantara DPC Pati bisa semakin kompak, dan siap menyambut tahun baru lebih solid dalam membantu masyarakat,” tukasnya.

(Red.)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *